PEMBELAJARAN YANG MENDIDIK; ARTIKULASI KONSEPTUAL DAN TERAPAN KONTEKSTUAL

Penulis

  • NASIRUDIN NASIRUDIN

Kata Kunci:

Pembelajaran mendidik, artikulasi konseptual, terapan kontekstual

Abstrak

Sebagai lembaga akademik profesional sekolah dalam sistem pendidikan nasional Indonesia harus terus menerus meningkatkan kualitasnya. Guru menjadi salah satu variable yang penting di dalamnya. Dewasa ini temuan-temuan di bidang psikologi kognitif dan neuro-science serta kajian dalam pembelajaran sebenarnya menawarkan banyak pelajaran yang dapat dipetik, sehingga mestinya perbaikan pada sisi proses harus dikedepankan sebelum mengharapkan terjadinya perbaikan pada sisi hasil. Sebagai bentuk layanan ahli, penyelenggaraan pembelajaran yang mendidik menuntut penggunaan terapan kontekstual yang mempersyaratkan serentetan keputusan ahli baik pada tahap perancangan (keputusan situasional) maupun pada saat interaksi pembelajaran tergelar (keputusan transaksional). Akhirnya pembelajaran hakikatnya adalah pemberian pelayanan. Pelayanan yang baik adalah pelayanaan dengan menggunakan perasaan, yakni dengan memanfaatkan kemampuan emosional dalam memberikan pelayanan. Dalam hal ini dikenal pelayanan sepenuh hati yakni pelayanan yang berasal dari dalam "sanubari" diri kita.

Diterbitkan

2024-01-07

Terbitan

Bagian

Articles